Jumat, 15 November 2013

NELAYAN CERDAS NELAYAN MANDIRI

Posted by Telecenter On 03.25 | No comments

LAPTOP SI UNYIL LIPUT PENGOLAHAN KOTA PROBOLINGGO

Laptop si unyil adalah program siaran televisi Trans 7 yang meliputi sesuatu yang kreatif dan inovatif untuk menambah pengetahuan pemirsa. kali ini crew laptop si unyil trans 7 berkesempatan mampir di kota probolinggo untuk meliput kelompok Jaya Utama, yaitu salah satu kelompok pengolahan hasil laut di kota probolinggo.
Dalam kesempatan kali ini, kelopok pengolahan hasil laut Jaya Utama yang di koordinir oleh Bpk. Farid menjelaskan bagaimana cara dan proses pembuatan rempeyek tulang ikan dan rambak kulit ikan. Liputan syuting laptop si unyil trans 7 yang di laksanakan pada hari sabtu, (11/08/2012 ) di mulai dari pukul 10.00 WIB sampai dengan pukul 16.00 WIB.
Dengan kedatangan crew laptop si unyil trans 7 ini, kelompok pengolahan hasil laut Jaya Utama kota probolinggo sangat senang, dikarenakan selain kelompok dapat merasakan bagaimana cara syuting pembuatan suatau film, mereka juga dapat menunjukkan skil kemampuan bagaimana cara pengolahan ikan yang baik dan juga sebagai sarana promosi produk usaha.
Kedatangan crew laptop si unyil trans 7 kali ini berawal dari googling yang di lakukan oleh salah satu crew di internet terkait dengan pengolahan hasil laut. Melalui Banger telecenter sebagai jendela informasi menuju kemakmuran yang sering update di jaringan internet maka crew trans 7 tidaklah sulit untuk meliput dan mengunjungi kelompok jaya utama. “ Ternyata kekuatan internet sangatlah dahsyat, di harap setelah ini semakin banyak orang yang tahu dan memanfaatkan jaringan internet sebagai sarana informasi, komunikasi dan promosi “ Ujar Bapak Farid selaku koordinator kelompok Jaya Utama Kota Probolinggo.


                                                                                                             

0 komentar:

Blogger templates

Jendela Informasi Menuju Kemakmuran

About

Banyak Informasi Menggenggam Dunia